Saturday 26 April 2008

Sayyid Al-Istighfar

Pembaca yang budiman, semua orang pasti pernah berbuat salah termasuk Nabi Muhammad SAW. Hal ini tidak terlepas dari fitrah manusia sebagai hamba Allah SWT yang bisa salah dan lupa. Dalam suatu kesempatan Nabi Muhammad SAW pernah memberikan nasehat yang isinya kurang lebih "....dan hendaknya kalian menambal atau menebus kesalahan dengan kebaikan, niscaya dengan kebaikan itu maka akan terhapuslah kesalahan kalian...". Toh demikian kita tidak boleh merasa puas dengan kebaikan yang sudah kita lakukan, karena kita tidak akan pernah tahu apakah kebaikan kita ini sudah cukup untuk menebus atau menambal kesalahan yang kita lakukan. Sehingga Nabi Muhammad SAW, seorang hamba yang akhlaqnya mencerminkan Al Qur'an, mengajarkan kita untuk memperbanyak istighfar memohon ampun kepada Allah SWT. Bahkan beliau melakukannya lebih dari 100 kali dalam sehari.

Induk dari istighfar biasa dikenal dengan istilah sayyid al-istighfar. Hal ini berdasar pada hadits sahih yang diriwayatkan oleh Imam Bukhori. Rasulullah SAW bersabda: "Sayyid Al-Istighfar adalah engkau mengucapkan

اللهم انت ربي, لا اله الا انت, خلقتني وانا عبدك, وانا على عهدك ووعدك ما استطعت, اعوذ بك من شر ما صنعت, ابوء لك بنعمتك على وابوء بذنبي, فاغفر لي, فانه لا يغفر الذنوب الا انت


cara baca: Allahumma Anta Robbi, laailaha illa Anta, khalaqtanii, wa ana 'abduka, wa ana 'ala ahdika, wa wa'dika mastatho'tu, a'udzubika min syarri maa shona'tu, abu-u laka bini'matika 'alayya, wa abu-u bizanbii, faghfirlii, fainnahu, la yaghfirudzdzunuba illa Anta

Beliau (Rasulullah SAW) berkata lagi: Barangsiapa yang mengucapkannya di siang hari dengan penuh keyakinan (kesungguhan hati) kemudian meninggal pada hari itu sebelum tiba waktu sore maka dia masuk syurga. Dan barangsiapa yang mengucapkannya di malam hari dengan penuh keyakinan (kesungguhan hati) kemudian meninggal sebelum tiba waktu pagi maka dia masuk syurga". (HR. Bukhori)

Mudah-mudahan ada manfaatnya.

Thursday 24 April 2008

Senam Mata

Selain melatih lengan, kaki, perut, dan dada untuk kebugaran fisik, mata juga ternyata dapat dilatih demi kebaikan indera penglihatan. Memang tak semua pakar sepakat bahwa olahraga mata (eye-robics) dapat membantu mempertahankan penglihatan. Akan tetapi, makin banyak spesialis terapi penglihatan percaya senam mata setiap hari dapat membuat mata Anda awet muda.

"Logika di balik terapi penglihatan ini adalah bila Anda dapat merusak sistem penglihatan karena kebiasaan mengerjakan sesuatu dalam jarak dekat, berarti Anda dapat memulihkannya," kata Steven Ritter, O.D., dari State University of New York College of Optometri di New York City.

Spesialis terapi penglihatan atau vision therapist dapat meresepkan sampai sekitar 280 macam latihan. Wow tapi ingat, tak satu pun dapat mengatasi masalah penglihatan semua orang. Nah tidak ada salahnya bila Anda mencoba beberapa di antaranya:

1.Membaca koran dari jauh
Apabila pekerjaan mengharuskan Anda duduk di depan komputer selama berjam-jam, cobalah yang berikut ini: Tempelkan satu halaman koran pada dinding yang kurang lebih berjarak 2,5 meter dari tempat Anda biasa duduk. Hentikan pekerjaan Anda setiap sekitar sepuluh menit untuk mengarahkan pandangan ke koran tadi. Berusahalah membaca tulisan di koran itu. Kemudian lihat lagi layar komputer Anda. Kerjakan ini berulang-ulang, masing-masing selama 30 detik, sekitar enam kali dalam satu jam. Latihan ini dapat membantu menghindari kekaburan yang sering dialami oleh para pengguna komputer dengan intensitas tinggi.

2. Melempar bola ke dinding
Berdirilah pada jarak sekitar satu setengah meter dari sebuah dinding yang kosong, menghadap ke arah dinding. Minta seorang teman berdiri di belakang Anda kemudian melontarkan sebuah bola tenis ke dinding. Ketika bola itu memantul dari dinding, cobalah menangkapnya. Latihan ini dapat membantu meningkatkan koordinasi tangan/mata Anda.

3. Membaca jempol sendiri
Acungkan jempol Anda sejauh-jauhnya. Buat gerakan melingkar, huruf X dan tanpa +, dekat dan jauh secara bergantian. Ikuti dengan mata Anda. Sementara itu, usahakan menangkap bayangan ruangan dalam medan pandangan Anda sebanyak mungkin. Teruskan latihan ini dengan sebelah mata tertutup. Ulang dengan sebelah mata yang lain. Ini dapat meningkatkan penglihatan periferal Anda.

4. Mengikuti sorotan lampu senter
Latihan yang menyenangkan ini dapat meningkatkan kemampuan Anda mengikuti sebuah benda dengan mata. Latihan ini memerlukan seorang teman dan dua buah lampu senter. Berdirilah di sebuah ruangan yang gelap, menghadap ke dinding. Mintalah kepada teman Anda agar menyorotkan lampunya ke dinding dan menggerakkannya dengan gerakan menyapu membentuk sebuah gelombang. Dengan lampu senter yang Anda pegang, ikuti lingkaran cahaya itu sambil berusaha menyeimbangkan sebuah buku yang diletakkan di atas kepala. Dengan begini Anda terpaksa mengikuti gerak cahaya dengan mata, tanpa menggerakkan kepala.

5. Membaca bola
Tulis sejumlah huruf atau angka pada sebuah bola softball atau bola sepak, pasang sebuah kaitan, kemudian gantung bola itu pada langit-langit dengan seutas tali. Makin kecil tulisan Anda, makin sulit latihan ini. Ayunkan bola itu. Cobalah menyebutkan huruf atau angka yang Anda lihat. Latihan ini membantu Anda tetap terampil mengikuti benda bergerak secara fokus.

source: kompas.com

GMT Greenwich saatnya beralih ke Waktu Makkah

Sejumlah pakar Islam di bidang geologi dan ilmu syariah mulai mengkampanyekan persamaan waktu dunia dengan merujuk waktu Makkah Mukarramah. Hal tersebut dimaksudkan untuk mengganti persamaan waktu Greenwich yang selama ini digunakan banyak penduduk dunia. Karena menurut sejumlah kajian ilmiah, Makkah-lah yang menjadi pusat bumi.

Persoalan ini mencuat dalam Konferensi Ilmiah bertajuk "Makkah Sebagai Pusat Bumi, antara Teori dan Praktek". Konferensi yang diselenggarakan di ibukota Qatar, Dhoha pada Sabtu (19/4), menyimpulkan tentang acuan waktu Islam berdasarkan kajian ilmiah yakni Makkah, dan menyerukan umat Islam agar mengganti acuan waktu dunia yang selama ini merujuk pada Greenwich. Makkah Mukarramah dinyatakan sebagai kiblat umat Islam di seluruh dunia, dan di sekeliling Ka'bah yang ada di Makkah berkeliling kaum muslimin yang melakukan Thawaf dari kiri ke kanan, ke balikan dari acuan waktu Greenwich dari kanan ke kiri.

Dalam konferensi yang juga dihadiri oleh Syaikh DR. Yusuf Al-Qaradhawi dan juga sejumlah pakar geologi Mesir seperti DR. Zaglul Najjar yang juga dosen ilmu bumi di Wales University di Inggris serta Ir Yaseen Shaok, seorang saintis yang mempelopori jam Makkah. DR. Qaradhawi dalam kesempatan itu menyampaikan dukungannya agar umat Islam dan juga dunia menggunakan acuan waktu ke Makkah sebagai acuan waktu yang sejati, karena Makkah adalah pusat bumi. Dalam sambutannya di awal
konferensi ini, ia menjelaskan juga mengapa Makkah dipilih sebagai pusat bagi bumi dan kenapa Allah swt menjadikan Baitul Haram sebagai kiblat bagi umat Islam. Qaradhawi yang juga ketua Asosiasi Ulama Islam Internasional itu mengatakan, Kami menyambut kajian ilmiah dengan hasil yang menegaskan kemuliaan kiblat umat Islam. Meneguhkan lagi teori bahwa Makkah merupakan pusat bumi adalah sama dengan penegasan jati diri ke-Islaman dan menopang kemuliaan umat Islam atas agama, umat dan peradabannya. Qaradhawi juga menyampaikan bahwa tidak ada pertentangan dalam Islam antara ilmu dan agama sebagaimana yang terjadi di agama dan peradaban lain.

Terkait Makkah sebagai pusat bumi, DR. Zaglul Najjar mengatakan bahwa hal itu memang benar berdasarkan penelitian saintifik yang dilakukan oleh DR. Husain Kamaluddin bahwa ternyata Makkah Mukarramah memang menjadi titik pusat bumi. Hasil penelitian yang dipublikasikan oleh The Egyptian
Scholars of The Sun and Space Research Center yang berpusat di Kairo itu, melukiskan peta dunia baru, yang dapat menunjukkan arah Makkah dari kota-kota lain di dunia. Dengan menggunakan perkiraan matematik dan kaidah yang disebut "spherical triangle" Prof. Husein menyimpulkan kedudukan Makkah betul-betul berada di tengah-tengah daratan bumi. Sekaligus membuktikan bahwa bumi ini berkembang dari Makkah.

source: eramuslim.com

Monday 14 April 2008

7 Rahasia agar Tubuh Bugar & Sehat

Kadangkala kita merasa kurang bertenaga, loyo, dan mudah lelah. Ini adalah indikasi bahwa tubuh kita sedang tidak bugar. Jangan biarkan hal ini berkepanjangan karena akan menjadi sumber kemungkinan munculnya penyakit. Solusinya adalah lakukan 7 Rahasia berikut ini secara bertahap dan terus menerus:

1. Bergeraklah

Poin pertama yang mesti Anda ingat dan lakukan adalah bergerak. Lakukan gerakan yang intens selama kurang lebih 30 menit dalam sehari. Gerakan seperti apa? Anda bisa melakukan gerakan apapun. Anda, misalnya, bisa berjalan kaki ketimbang naik lift atau eskalator. Doronglah tubuh Anda bergerak, semakin lancar darah beredar dan semakin lancar pula oksigen mengalir ke seluruh tubuh.

2. Konsumsi sayur dan buah-buahan segar

Poin kedua yang penting dalam fitness adalah gizi. Berikan gizi yang semestinya pada tubuh. Konsumsilah sayur-sayur dan buah-buahan segar setiap hari. Jika Anda mau, Anda bisa mengolah sayur dan buah-buahan dengan cara yang berbeda-beda. Misalnya, Anda bisa membuat jus. Sayur dan buah-buahan yang segar tidak hanya mencegah cikal-bakal kanker, tetapi juga menyehatkan jantung dan memberikan nutrisi yang lebih pada tubuh dan otak.

3. Banyak minum air putih

Elemen paling mendasar ketiga yang ada di dalam fitness adalah air putih. Sebagian besar tubuh manusia mengandung air. Air adalah zat paling penting dalam proses metabolisme tubuh. Kekurangan air mengakibatkan dehidrasi. Karena itu, minumlah air putih sebanyak-banyaknya. Paling baik jika Anda minum air putih sebanyak 8 gelas setiap hari. Tinggalkan minuman bersoda. Minuman bersoda atau minuman berkarbonasi membawa dampak yang buruk terhadap kesehatan paru-paru dan organ tubuh yang lain.

4. Konsumsi multivitamin

Sekarang tersedia banyak minuman multivitamin dalam bentuk tablet untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Berbagai kandungan vitamin dan mineral bermanfaat untuk membangun tulang yang lebih kuat, memaksimalkan proses metabolisme tubuh, menaikkan tegangan �energi tubuh� dan memberi makan otot. Tapi Anda mesti juga hati-hati supaya tidak salah memilih multivitamin. Lebih baik Anda pilih atau tablet multivitamin sesuai dengan anjuran dokter untuk menghindari hal-hal yang tidak dikehendaki (dampak atau pengaruh buruk terhadap tubuh karena terpengaruh bahan kimia dan lain-lain).

5. Istirahat yang cukup

Terlalu banyak berolahraga atau bergerak, tetapi tidak bisa beristirahat juga tidak banyak memberi efek yang berarti terhadap tubuh. Kerja dan atau gerak mesti bisa seimbang dengan waktu untuk berproses. Karena itu, Anda mesti bisa beristirahat. Cara yang paling baik adalah tidur selama 7-8 jam setiap hari. Jika ternyata pekerjaan Anda tidak memungkinkan Anda beristirahat selama itu, manfaatkan waktu secara maksimal. Anda, misalnya, bisa langsung tidur setelah lelah bekerja seharian. Jangan tergoda untuk bergadang. Ingat, Anda sudah bekerja keras selama seharian. Energi Anda sudah terkuras selama bekerja. Istirahat, dalam arti tidur, adalah saat menghimpun energi dan semangat baru.

6. Kebiasaan hidup

Jangan kira bahwa kebiasaan hidup tidak mempengaruhi kebugaran tubuh Anda. Pola hidup yang tidak sehat, antara lain, tidak makan dan beristirahat tepat waktu, tidak mengkonsumsi makanan bergizi dan kaya serat, dan lain-lain secara langsung berpengaruh terhadap kesehatan dan stamina tubuh. Kebiasaan atau pola hidup berhubungan dengan cara kerja tubuh dan pikiran. Ingat, tubuh dan pikiran selalu mempunyai hubungan. Saling bergantung dan mempengaruhi. Karena itu, buatlah rencana hidup yang jelas. Apa yang akan Anda lakukan? Pilih dan rancang kebiasaan Anda sehari-hari yang Anda tahu bisa membuat hidup Anda menjadi lebih ringan dan tenang. Buatlah hidup Anda menjadi lebih hidup, baik untuk diri sendiri maupun untuk bersama.

7. Hindari stres

Penyakit bakal dengan mudah menyerang Anda jika pertahanan tubuh Anda rusak atau kacau. Pertahanan tubuh rusak atau kacau tergantung pada kondisi fisik dan pikiran. Pikiran yang baik, positif, segar, dan selalu terbuka secara langsung mempengaruhi mekanisme kerja tubuh. Tapi jika Anda stres, saraf, dan otot akan bekerja jauh lebih cepat daripada biasanya. Anda akan terus "dipaksa" untuk memberikan energi yang berlebihan. Jangan biarkan segala keruwetan hidup menyedot seluruh energi Anda sampai kering. Tenang, santai dan hadapilah segala sesuatu dengan hati yang terbuka dan pikiran yang positif.

Dengan tubuh yang bugar dan sehat maka pikiran akan menjadi jernih dan aktifitas kehidupan sehari-hari pun akan lancar dan terasa ringan untuk dikerjakan. Selamat mencoba.

source: okezone.com

Wednesday 2 April 2008

Wudhu seperti Nabi Muhammad SAW

Wudhu merupakan salah satu kegiatan yang paling sering kita lakukan setiap hari. Di samping merupakan syarat sahnya sholat, wudhu juga merupakan penghapus dosa-dosa dan menjadi sebab diangkat derajat pelakunya. Bahkan Rasulullah SAW pernah bersabda: “Tidaklah ada seorangpun diantara kalian yang berwudhu, memperbaiki wudhunya, kemudian sesudah selesai berdoa:

اشهد ان لا اله الا الله وحده لا شريك له واشهد ان محمدا عبده ورسوله

cara baca: Ashhadu anlaa ilaaha illallaahu wahdahu laa shareekalahu washhadu anna Muhammadan ‘abduhu wa rasooluhu

kecuali akan dibukakan baginya 8 pintu syurga, dan ia boleh masuk dari pintu manasaja yang dikehendakinya". (HR. Abu Daud)
Hal ini menunjukkan betapa pentingnya wudhu bagi kita. Pertanyaannya, sudah benarkah cara berwudhu kita seperti apa yang dikerjakan Nabi Muhammad SAW? Lebih lengkapnya mari kita pelajari bersama-sama sifat wudhu Nabi Muhammad SAW melalui file pdf ini.

Selamat belajar...

Tuesday 1 April 2008

Mathematics game "Hanoi Tower"

Hanoi Tower was invented by the French mathematician Edouard Lucas in 1883. It is a kind of puzzle which consists of three pegs (link ones, middle ones and right ones), and a number of disks of different sizes which can slide onto any peg. The puzzle starts with the disks neatly stacked in order of size on one peg, the smallest at the top, thus making a conical shape.
The objective of the puzzle is to move the entire stack to right peg ones ordered, obeying the following rules:
* Only one disk may be moved at a time.
* Each move consists of taking the upper disk from one of the pegs and sliding it onto
another peg, on top of the other disks that may already be present on that peg.
* No disk may be placed on top of a smaller disk.
Do you interested? please visit this site.

Tips: This game need patient and strategy of player. If the number of disks are less equal 6 its easy, but if more than 6 it will look complicated. Don't give up until you can solve it.